Monday, September 14, 2015

5 tips hemat berbelanja

Kali ini saya akan berbagi tips hemat berbelanja. buat para ibu rumahtangga sudah pasti anda setiap minggu atau setiap bulan berbelanja untuk kebutuhan dapur dan perlengkapan lainnya. biasanya yang dikeluhkan oleh ibu-ibu adalah pengeluaran belanja yang terlalu tinggi atau bisa dibilang boros. nahh... bagaimana agar belanja anda hemat??? Berikut saya akan berbagi 5 tips hemat berbelanja. Cekidot..!!!

1. Buatlah daftar belanja anda.
Sebelum anda melakukan belanja di supermarket atau pasar, pastikan anda membuat daftar belanja terlebih dahulu. daftar belanja akan membuat belanja anda menjadi hemat, karena anda tidak akan membeli barang yang tidak perlu atau barang yang tidak terlalu dibutuhkan.

2. Buatlah catatan kecil dikulkas.
Biasanya ibu-ibu suka menempel stiker atau tempelan anak2 di kulkas. nahh... daripada kulkas penuh tempelan yang tidak bermanfaat, Lebih baik untuk menempel daftar belanja yang sudah terbeli. Daftar belanja yang sudah terbeli di tempel dikulkas, agar ketika barang habis anda dapat mengetahui mana saja barang yang masih tersedia dan yang sudah habis.

3. Carilah barang atau produk promosi di supermarket.
Untuk tips yang ini sepertinya saya tidak harus panjang lebar, buat para ibu kalau ada barang promosi biasanya langsung serbuuu... nahh barang promosi ini akan membuat belanja anda menjadi hemat. untuk barang yang promosi biasanya di hari sabtu dan minggu.

4. Jangan membeli satu barang ke supermarket.
jika anda hanya ingin membeli satu jenis barang saja, lebih baik anda jangan membeli di supermarket. karena apabila anda membelinya di supermarkat, uang parkir dan bensin yang anda keluarkan tidak sepadan dengan barang yang anda beli. So... belilah barang tersebut di toko kelontong saja yaa...

5. Simpanlah bon/struk belanja anda.
jangan membuang bon atau struk belanja anda. karena dengan struk belanja, anda dapat membandingkan harga barang bulan lalu dan bulan ini. jadi anda akan tahu kapan harga sedang murah.

Mau Tahu 5 Tips Mengolah Brokoli Klik Disini

Thursday, August 27, 2015

5 (Lima) tips menyadap karet


Sebagian besar petani karet menyadap bukanlah suatu pekerjaan yang berat, karena menyadap karet adalah suatu hal yang ringan dan mampu menghasilkan banyak penghasilan bagi petaninya. Namun banyak petani karet yang salah dalam teknik dan waktu penyadapannya. Nahhh…. Berikut ini akan saya bagikan 5 (Lima) tips menyadap karet supaya banyak getah dan tidak akan merusak pohon karet.

Sunday, August 2, 2015

5 JENIS LOMBA 17 AGUSTUS PALING MENARIK DAN SERU






17 agustus sebentar lagi akan kita rayakan, dimana setiap perayaan 17 agustus pasti ada perlombaan-perlombaan yang menarik dan seru. Inilah  salah  satu  bukti bahwa masyarakat Indonesia benar-benar memiliki semangat untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.  Di setiap tempat banyak sekali jenis perlombaan yang di adakan.  Di suatu daerah masih banyak juga ditemukan lomba panjat pinang, ini biasanya di lakukan di daerah-daerah yang masih memiliki lokasi tempat yang memungkinan. Ada juga lomba yang aneh dan tidak ada ditempat lain, biasanya lomba itu  berkaitan dengan ciri khas daerah tersebut.
Berikut ini saya akan berikan 5 jenis lomba 17 agustus paling menarik dan seru:
1.        Lomba balap sarung
Lomba balap sarung adalah jenis perlombaan yang sangat menarik, biasanya dalam setiap sarung berisi 3 orang untuk kategori dewasa, dan 4/5 orang untuk kaegori anak-anak. lomba balap sarung ini dilakukan sama seperti lomba balap lainnya, tetapi yang membedakan adalah menggunakan sarung dan dilakukan secara berkelompok. Jenis lomba ini dapat dilakukan oleh semua kalangan.
2.        Lomba makan kerupuk
Lomba makan kerupuk adalah jenis lomba yang sangat fenomenal. Di setiap daerah yang merayakan 17 agustus pasti mengadakan lomba makan kerupuk ini. Lomba makan kerupuk sangat menarik dan seru karena butuh tenaga ekstra dalam perlombaannya. Selain itu lomba makan kerupuk juga lucu jika dimainkan dalam jumlah anak yang banyak
3.        Lomba gebuk air
Lomba gebuk air adalah jenis lomba dengan posisi mata tertutup, dan air dibungkus dengan plastic kiloan lalu digantungkan. lomba ini memerlukan 2 orang dalam setiap grup. Orang pertama yang mata ditutup dan tugasnya mencari posisi air, orang kedua mengarahkan temannya agar dapat menemukan posisi air, setelah air ketemu lalu orang pertama memukul air tersebut.
4.        Lomba panjat pinang

Lomba panjat pinang merupakan lomba yang sudah ada pada jaman dahulu. Lomba ini merupakan lomba yang sangat fenomenal. Biasnya yang membuat menarik pada perlombaan panjat pinang adalah hadiah yang ada di ujung pinang tersebut. Semakin besar hadiahnya maka akan semakin menarik dan seru perlombaannya. Dalam perlombaan panjat pinang biasanya terdapat 5 orang dewasa dalam setiap tim.
5.        Lomba balap karung

Lomba balap karung merupakan lomba yang dimainkan secara individual. Dimana setiap orang harus berlari menggunakan karung yang dipakai di kakinya. Lomba ini juga menarik dan seru, karena pemain balap karung akan mudah terjatuh jika berlari.
Itu dia  5 JENIS LOMBA 17 AGUSTUS PALING MENARIK DAN SERU
Semoga bermanfaat!!!


Sunday, June 28, 2015

5 Cara Diet Tanpa lapar

Cara diet ini mungkin bisa anda jadikan referensi, karena menu dietnya sangat aman dan tidak berbahaya. Menu diet ini cukup simpel dan tanpa efek samping. Nahh... berikut 5 Cara Diet Tanpa Lapar, Cekidot:

1. Diet dengan Air Putih
Memang air putih dianjurkan bagi siapapun juga. Jumlah air putih yang di anjurkan biasanya berkisar 5 s/d 7 liter perhari. Bagaimana cara yang harus dilakukan??? setelah bangun pagi sebelum gosok gigi minum 4 gelas air putih, gosok dan bersihkan mulut tapi jangan makan atau minum selama 45 menit. Setelah 45 menit anda boleh beleh makan dan minum seperti biasa. 

2. Diet dengan Pisang
Pisang dapat membantu melangsingkan tubuh karena mengandung sejumlah besar karbohidrat tidak larut. Pisang yang belum diolah seperti digoreng juga mengandung enzim yang membantu mempercepat pencernaan, sehingga

5 Pedoman Orang Jawa

1.    Urip Iku Urup

Jika diartikan arti dari Urip Iku Urup adalah sejatinya hidup itu harus Nyala (bermanfaat), atau dalam kata lain maknanya positif.
2.    Nglurok Tanpo Bolo, Menang Tanpo Ngasora’ake, Sekti Tanpo Aji-Aji, Sugeh Tanpo Bondho

Kata diatas jika diartikan yaitu Berjuang tanpa perlu membawa massa; menang tanpa merendahkan atau mempermalukan, berwibawa tanpa mengandalkan kekuasaan, kekuatan, kekayaan & keturunan; kaya tanpa didasari hal-hal yang bersifat materi
3.    Ojo Gumunan, Ojo getunan, Ojo Kagetan, Ojo Aleman

Artinya yaitu Jangan mudah terheran-heran, jangan mudah menyesal, Jangan mudah terkejut dengan sesuatu, Jangan kolokan atau manja
4.    Ojo Keminter Mundak keblinger, Ojo Cidro Mundak Ciloko

Yaitu Jangan merasa paling pandai agar tidak salah arah, Jangan suka berbuat curang agar tidak celaka
5.    Suro Diro Jayaningrat, Lebur Dening Pangastuti


Yaitu Segala sifat keras hati, picik, angkara murka hanya bisa dikalahkan oleh sikap bijak, lembut hati & sabar

Sunday, June 21, 2015

5 tips rumah tangga bahagia dalam agama buddha


Agama Buddha tidak menganggap pernikahan sebagai suatu kewajiban atau keharusan bagi perumah tangga. Sebagai umat Buddha ada dua pilihan dalam mejalani hidup, yaitu memilih untuk berumah tangga (Gharavasa) atau meninggalkan kehidupan berumah tangga (Pabbajita). Pernikahan pada dasarnya merupakan hak pribadi dan sosial, bukan suatu kewajiban. Seorang lelaki maupun perempuan memiliki kebebasan
memilih untuk menikah atau tetap hidup sendiri. Hal ini tidak berarti kalau ajaran Buddha menentang pernikahan. Tidak ada seorang pun di dunia ini yang akan berkata bahwa pernikahan adalah hal yang buruk dan tidak ada ajaran agama apapun yang menentang pernikahan. Dalam Sigalaka Sutta/Sigalovada Sutta Sang Buddha menjelaskan kepada seorang perumah tangga yang bernama Sigalaka. salah satu syair yang dijelaskan oleh Sang Buddha kepada Sigalaka yaitu bagaimana seorang istri harus dicintai oleh suaminya atau sebaliknya (dipandang sebagai arah barat).
1.    Dengan Menghormatinya
Seorang suami hendaknya menghormati istri, begitupun sebaliknya. Apabila rasa hormat saling ditunjukkan oleh kedua belah pihak maka rumah tangga bahagia akan didapatnya.
2.    Dengan Bersikap Ramah Tamah
Perselisihan yang terjadi dalam suatu rumah tangga biasanya disebabkan karena rasa kasih sayang yang sudah mulai luntur. Sikap ramah tamah harus selalu menjadi utama dalam setiap komunikasi. Karena dengan bersikap ramah tamah antara suami maupun istri perselisihan tidak akan terjadi.
3.    Dengan memberikan kesetiaan
Kesetiaan merupakan kunci rumah tangga bahagai. Dengan memiliki rasa cukup dan bersyukur akan membuat suami atau istri setia. Wujud kesetiaan dapat diwujudkan dalam segala hal. Hanya dengan selalu berkomunikasi yang baik juga sudah menjadi salah satu wujud kesetiaan.
4.    Memberikan Wewenang Rumah Tangga
Kewajiban suami dan kewajiban istri berbeda, seorang suami harus memberikan hak kepada istri untuk mengatur kondisi rumah. Sebagai seorang istri juga harus menjaga barang-barang yang diberikan suami dari hasil bekerja.
5.    Tanggung jawab
Terampil dan rajin dalam melakukan segalanya dengan tanggung jawab adalah kewajiban seorang istri. Dengan memberi barang-barang seperti perhiasan dll juga menjadi tanggung jawab sebagai seorang suami.
Atas lima cara inilah seorang istri mencintai suaminya dan seorang suami mencintai istrinya yang dipandang sebagai arah barat. Demikianlah arah barat ini dilindungi, diberikan kedamaian dan dibebaskan dari ketakutan oleh seorang istri dan anak.


Saturday, June 20, 2015

5 Tips Cara Mengolah Brokoli

http://disehat.com/manfaat-brokoli-untuk-kesehatan-bayi-diet-kecantikan/
Brokoli merupakan sayuran yang biasa hidup di dataran tinggi. Sayuran brokoli mengandung banyak vitamin yang baik buat tubuh. Cara mengolah brokoli menjadi makanan yang lezat tidaklah sulit. Anda kesulitan mengolah brokoli akan dimasak seperti apa??? Berikut ini saya kasih 5 Tips Cara mengolah Brokoli. Cekidot…